Merawat kulit dari dalam dengan H2 Pure Skin dari Kalbe

May 06, 2018

Assalamualaikum,

Hi guys, i’m back again with beauty related post. Setelah beberapa post belakangan ini aku share fashion related post, kali ini aku akan sharing tentang salah satu cara merawat kulit dari dalam yaitu dengan mengonsumsi suplemen kesehatan kulit. Sebenernya aku udah membiasakan mengonsumsi suplemen dari SMA tapi sejak kuliah aku udah jarang banget minum suplemen untuk kulit lagi, sampai akhirnya satu bulan belakangan ini aku menemukan dan akhirnya aku balik lagi mengonsumsi suplement yang khusunya suplemen jerawat yaitu H2Pure Skin.


H2 Pure Skin

Menurut ku sih ya mengonsumsi suplemen kecantikan tuh ampuh banget buat merawat kulit, apalagi yang kayak aku yang kulit wajahnya berminyak dan kulit badannya kering banget. Selain itu juga, kulit wajah aku juga masalah jerawat jadi makin kompleks lah maslaah kulit ku hehe. Yap, suplement kulit itu gak cuma merawat kulit wajah tapi kulit badan juga. Nah, selama kau mengonsumsi H2 Pure Skin ini kulit ku jadi lebih baik mulai tekstur dan kelembabannya. Ok sedikit aku jelasin dulu apa itu H2  Pure Skin. Jadi, H2 Pure Skin adalah suplemen kesehatan kulit brand H2 Health & Happiness PT Kalbe Farma yang fungsinya gak cuma menjaga kekenyalan dan kelembaban kulit tapi juga dapat mencegah, mengurangi jerawat, dan mengandung Astaxanthin yang merupakan antioksidan poten. Selain itu H2 Pure Skin ini cocok untuk orang yang memiliki jenis kulit berminyak dan berjerawat. Bisa dibilang H2 Pure Skin solusi wajah berjerawat dan solusi wajah berminyak dan efeknya juga bisa menjaga kelembutan kulit kita. So, aku mau sharing pengalaman aku nih selama aku mengonsumsi H2 Pure Skin ini J

Packaging

suplement kecantikan

Seperti suplement lainnya, kemasan H2 Pure Skin ini berbentuk botol dengan isi 30 kapsul. Oh iya, H2 Pure Skin ini menurutku aman banget karena mulai dari dus/boxnya ada sticker hologram yang menunjukkan ke aslian obat tersebut jadi aman selama kalian beli yang stikernya masih bagus dan gak rusak. Packaging dalamnya berbentuk botol dengan bahan plastik tebal berwarna putih dengan bentuk tutup ulir. Didalam botolnya juga ada kapas untuk mencegah kapsul menjadi lembab. Pada dus/boxnya ada keterangan nama produk, company profile, ingredients, cara pakai, dan tanggal kadaluarsa atau expirednya. Oh iya untuk kemasannya dominasi warna putih dan pink dengan tulisan berwarna hitam jadi cukup jelas untuk dibaca.


vitamin kecantikan

Tekstur

Untuk bentuk suplemen kesehatan ini berbentuk kapsul padat berwarna pink. Jadi memang color image H2 Pure Skin ini dominasi Pink. Walaupun warnanya pink tapi kapsul ini gak ada rasanya ko. Dalam satu kemasan terdapat 30 kapsul yang bisa kalian konsumsi selama 1 bulan dengan mengonsumsi 1 hari 1 kali.


suplement kesehatan kulit


Ingredients

Ingredients : Astaxanthin, Oligomeric Proanthocyanidin Complex (OPC) Grape Seed, Horsetail, Vitamin C, Vitamin E, Vitamin A, dan Zinc
[Ingredients lebih detail bisa lihat foto di bawah ini]


vitamin kecantikan kulit


Claims & Review

Claims : MEMPERCEPAT PENYEMBUHAN LUKA JERAWAT, MENANGKAL RADIKAL BEBAS KARENA MENGANDUNG ANTI OKSIDAN, MENCEGAH PERADANGAN, MENJAGA KELEMBABAN KULIT, MENUTRISI SELURUH KULIT.
Vitamin C dan Astaxanthinnya yang membantu menghilangkan jerawat dan peradangannya. Nah, selama aku minum Suplement H2 Pure Skin selama 1 bulan ini yang aku rasakan, kulit aku lebih tektsturnya apalagi bagian T Zone aku, kelembaban kulit wajah dan tubuh aku juga makin baik, terus muka aku kerasa lebih kenyal dari biasanya. Untuk mengobati peradangan jerawat menurut membantu sih. Aku biasanya bakal tumbuh jerawat setelah haid dan sekarang jerawat yang tumbuh gak terlalu sakit karena peradangannya berkurang dari biasanya. Elastisitas kulit wajah aku juga makin baik. Untuk bekas jerawatnya sendiri memang sedikit memudar tapi aku juga gak bisa bilang 100% karena H2 Pure Skin ini karena aku juga pakai skincare yang bisa bantu mengurangi bekas jerawat.



Dan yang paling aku rasain efeknya adalah kulit badan aku gak sekering dulu. Badan aku tipe yang cepet banget berekasi sama Vitamin E untuk kulit. Karena badan ku tipe kulitnya kering apalagi setelah mandi jadi selama kau minum H2 Pure Skin ini, aku ngerasa kulit badan aku lebih lembab dan kenyal juga. Jadi, efek H2 Pure Skin ini di aku gak cuma merawat kulit wajah tapi juga kulit badan aku. Kalau di logika sih, karena Supplement kesehatan kulit ini kan kita minum dan membantu merawat dari dalam jadi manfaatnya memang menyeluruh.

Result

Penilaian, aku kasih nilai 4/5.
Harga, Rp. 240.000

Bekas Jerawat sedikit memudar

Tekstur lebih halus

Pros
© efek melembabkan kulitnya terasa lembut dan halus
© kulit lebih elastis dan teksturnya makin bagus
© tidak ada efek samping
Cons
X harganya sedikit pricey
X tekstur suplement yang berbentuk kapsul padat untuk beberapa orang susah untuk di telan

Oke, segitu dulu review dari aku kali ini. Semoga review kali ini bermanfaat dan kalau ada ide, kritik, dan saran tinggalin di komen bawah dan jangan lupa untuk follow blog ini & like fanspage The Wonderland di facebook supaya gak ketinggalan blogpost update dari aku. Terima kasih sudah mampir dan baca ke The Wonderland. See you on my next blogpost, have a nice day ^^





Wassalamualaikum

Not allowed to copy & paste photo/post without permission
Copyright of www.kartikaryani.com

*this is A sponsored post but I write my HONEST REVIEW about the product/event/service in this post based on my own experience.

You Might Also Like

6 Comment

  1. wah baru tahu nih produk, makasih infonya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, sekarang makin banyak suplemen untuk kulit dan memang sekarang butuh juga perawatan kulit dari dalam ^^

      Delete
  2. Asik banget kalau gak ada efek sampingnya.. jadi pengen coba deh

    Nakawrin.blogspot

    ReplyDelete
  3. Harus dalam pemakaian sebulan baru terlihat hasilnya ya say ?

    ReplyDelete
  4. Produk kita banyak yg samaan yak .__. tapi aku gak sampai habis minum ini, gak sabaran banget sih anaknya hehe

    ReplyDelete
  5. Aku udah lama tau ini produk kak. Tapi ya gitu harga nya mahal kalo buat di kantong mahasiswa hehehe

    ReplyDelete

Like us on Facebook

Indonesian Female Blogger

https://www.facebook.com/groups/1949767178581022/

Blogger Babes

Blogger Perempuan

Blogger Perempuan